http://www.dreambingo.co.uk/

Selasa, 01 Maret 2016

Puisi "Berdua di Tasikmalaya"

Kita berkendara di sebuah kota

 Berkendara pada dua buah roda

Kita hanya berdua ya selalu berdua 

Merasakan sapaan senja yang menipis sampai tak terlihat oleh pandangan mata

Kita tertawa dan bahkan pernah tak saling menyapa

Kota ini bernama Tasikmalaya kota luarbiasa yang penuh kenangan dan makna.

Kau peluk aku dan kuraskan detak jantungmu

Ku genggam tanganmu sampai kau rasakan nadiku

Kau tau? aku berharap kita selalu seperti ini meski selamanya tak selalu sama

Ku ingin bersamamu sampai semesta berbicara tanpa suara

Sampai jingga senja dilahap kapas putih awan pagi

Tetaplah disini lalu genggam jemari yang lama tak terisi

Lihat mereka, pengendara lain yang menjadi saksi kita

Kita berkendara pada kecepatan rendah

Bahkan angin yang kita terjang tak sedikitpun marah

Saat kegelapan melanda lampu kendaraan menyala,lampu kota begitu bercahaya 

Dan angin malam mulai menunjukan semilirnya

Kita masih berdua di lajur kota yang sama

Kota ini bernama Tasikmalaya kota yang lebih bergema dari Jakarta.


Adi Samsul Maarip

Tidak ada komentar:

Posting Komentar